Kaguya-sama Menang Telak! Inilah 20 Anime Terfavorit 2020 Pilihan #Kaoreaders!

0

10. Sword Art Online: Alicization – War of Underworld Part 2 – 159 Suara

sao alicization war of underworld
Kirito saat bertemu dengan Istri lainnya(©2020 Kawahara Reki/A-1 Pictures/SAO-A Project)
  • Kerasa banget filosofinya, imajinasinya kalau AI jadi sepinter orang gimana, walaupun sebenernya sebagian besar lebih ditampilkan di season 1-nya. Selain itu juga ReoNa Effect (Rama Patria Himayan – Daerah Istimewa Yogyakarta)

9. Haikyuu!!: To The Top – 175 Suara

Haikyu!! To The Top
© Furutate Haruichi / Shueisha · “Haikyu!! ” Production Committee · MBS
  • Menurut saya anime ini layak dianggap sebagai serial anime terbaik tahun 2020, karena adaptasi dari manga ke dalam bentuk anime banyak membuat penonton merasa puas termasuk saya. Mulai dari segi visual karakter yang mulai mengikuti art style dari versi manga yang membuat para karakter cowok terlihat semakin berotot layaknya olahragawan, musik latar yang pas dan sangat mendukung disetiap adegannya, dan lagu opening dan ending yang enak didengar sampai terngiang-ngiang di otak dan sesuai dengan tema di Season ke-4 ini (Iel – Depok, Jawa Barat)

8. Haikyuu!!: To The Top 2nd Season – 183 Suara

haikyu to the top
© Furutate Haruichi / Shueisha · “Haikyu!! ” Production Committee · MBS
  • Sebagai penggemar berat Haikyu!!, Haikyu!! to the TOP Season 4 menurut saya layak untuk dijadikan pemenang. Di samping ini kelanjutan dari perjuangan Tim Karasuno untuk sampai meraih kemenangan, yang bisa dilihat di animenya yang baru selesai ini adalah animasi nya yg lebih detail, pertarungan olahraga yang lebih sengit dan beragam karakter baru yang sesuai dengan di manga-nya. (Ricka – DKI Jakarta)

7. Yahari Ore no Seishun Love Comedy wa Machigatteiru. Kan (Oregairu Season 3) – 189 Suara

oregairu season 3
© Watari Wataru, Shogakkan / Yahari Kono Seisaku Iinkai wa Machigatte iru
  • Dibanding 2 season sebelumnya yang masih dibilang menarik meski MC-nya agak gimana, di season 3 ini saya bisa melihat adanua perubahan dari si MC yang anti sosial, mengorbankan dirinya demi yang lain, sedikit demi sedikit mulai bisa menjalin hubungan dengan teman-temannya. At least endingnya tidak mengecewakan karena berakhir sesuai yang saya harapkan hahaha…. (Rey – DKI Jakarta)

6. My Hero Academia 4th Season – 199 Suara

boku no hero academia
© Kohei Horikoshi / Shueisha, My Hero Academia Production Committee
  • Di season ini ceritanya intens, banyak scene yang bikin merinding, dan kadang juga bikin penonton menitikan air mata. Semakin penasaran dengan perkembangan Deku untuk ke depannya. (Anton Pratama – Bandung, Jawa Barat)

Lima Anime Teratas

Akhirnya kita sampai pada lima anime teratas yang menjadi Anime Terfavorit 2020 versi #Kaoreaders. Apa saja animenya?

5. Kanojo, Okarishimasu! – 201 Suara

anime terfavorit 2020 kaoreaders
Langsung menggunakan jasa rental pacar, pacar rentalnya lumayan cantik lho (©2020 Reiji Miyajima/TMS Entertaiment/Kanokari Project)

Membuka zona lima teratas ada anime Kanojo, Okarishimasu!  alias Kanokari yang tayang pada musim panas 2020 lalu. Seri ini menghadirkan kisah tentang seorang laki-laki yang memutuskan untuk “menyewa” pacar setelah diputuskan oleh sang kekasih hati. Selain ceritanya yang unik, anime ini juga menarik perbincangan di jagat maya karena sosok Kazuya sang protagonis yang cukup… “realistis”. Anime Kanokari berhasil dipilih sebanyak 201 suara.

  • Cerita yang dibawakan oleh anime ini tergolong “baru” dan “unik” mengisahkan seorang pemuda yang patah hati kemudian mencoba mengobati hati dengan “pacar sewaan”. Nilai tambah untuk anime ini adalah sifat dari karakter utama (Kazuya). Banyak orang yang mungkin tidak menyukai sikap Kazuya yang terlihat menjijikkan atau memuakkan, tetapi sebenarnya Kazuya adalah cerminan laki laki pada kehidupan nyata. Saya sangat menyukai karakter ini karena memiliki sifat yang sesuai dengan “real life”. (Bagas Abdul Wahab, Tangerang – Banten)
  • Biarpun si Kazuya dicap ampas sama netijen sampe sampe mereka ndak mau nonton, saya tetep nonton ini anime karena saya emang nunggu. Saya memang membaca manganya dan ceritanya di anime dan manga tidak jauh beda tanpa pemotongan cerita yang menganggu. Ceritanya di sini berfokus sama Kazuya yang patah hati terus iseng iseng nyari pacar sewaan buat pelarian dan dia dpt Mizuhara sbg pacar sewaannya. Tetapi, fokus di anime adalah bagaimana cerita si Mizuhara keseret dengan kebohongan Kazuya yang di mana Kazuya ngaku ke temen temen serta neneknya kalau si Mizuhara adalah pacar aslinya dia. Ceritanya cukup fresh di antara anime rom-com lainnya. Biarpun begitu, chara favorit saya adalah Sumi-chan yang menambah nilai plus ini anime. Pemalu parah, tapi kawaii banget duh Gusti. Orang orang rela nonton anime ini sampai akhir karena nunggu munculnya Sumi-chan di anime ini karena dia muncul di episode terakhir. (Daniel Michael – Solo, Jawa Tengah)

4. Tonikaku Kawaii/Fly Me to The Moon- 203 Suara

anime terfavorit 2020 kaoreaders
©Kenjirou Hata・Shogakukan/TONIKAWA Production Committee

Masih dari serial bertema romcom, ada anime Tonikaku Kawaii alias Fly Me to The Moon yang berhasil bertengger di peringkat 4. Anime ini juga menghadirkan cerita yang cukup unik, di mana dua karakter utama kita baru saja menikah dan memulai hidup baru sebagai pasutri muda. Unggul tipis dari Kanokari, anime ini berhasil memikat 203 suara.

  • Menurut saya termasuk anime terbaik karena cerita romance yang membuktikan keteguhan hati seseorang tidak akan goyang selama ia percaya cinta datang untuk pertama dan terakhir kalinya. (Noviansyah – DKI Jakarta)
  • Karakter-karakternya nyenengin, sifat dan sikap cowoknya (Nasa) sifat dan termasuk bagus, cewek-ceweknya imut-imut, orang tuanya baik, gak ada yang bikin kesel. Parodi dan komedinya dapet, gambarnya termasuk bagus, suka lagu openingnya, suka jalan ceritanya. (TheManusia – Semarang, Jawa Tengah)

3. Majo no Tabitabi – 208 Suara

(© Jougi Shiraishi / SB Creative / Wandering Witch Production Committee)

Kisah pengembaraan Elaina dalam anime Majo no Tabitabi berhasil berada di peringkat ketiga. Sikap Elaina dalam menghadapi setiap permasalahan yang muncul dalam perjalanannya serta jalan cerita yang mampu menghadirkan “kejutan” membuat anime ini memjadi salah satu seri yang banyak dibicarakan pada musim gugur 2020 lalu. Anime Majo no Tabitabi berhasil mengumpulkan 208 suara dari para #Kaoreaders.

  • Penonton dimanjakan oleh visual yang memuaskan dipadukan dengan jalan cerita yang menarik tiap episodenya. Namun, kekuatan utama dari anime ini adalah karakter utamanya sendiri yang sangat likeable meskipun tidak harus menjadi karakter yang “sempurna”. Seperti di setiap saat penonton yang diingatkan oleh betapa narsisnya dia (wajar, emang cute sih), sifat materialistisnya, kecenderungan masa bodonya terhadap hal-hal yang bukan urusannya, atau pun pada saat di salah satu episode saat dia menyadari ketidakdewasaan dan ketidakmampuannya untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi hingga ia pun menangis. Hal-hal tersebut sangat manusiawi dan membuatnya salah satu karakter utama paling menarik di tahun ini. (R.A. Purwanto – DKI Jakarta)
  • Karena formula episodenya enak sekali untuk ditonton weekly dan ya berisi kisah perjalanan yang bagus. Anime ini juga beda dari anime lainnya, anime ini bukan tentang destinasi-nya, tetapi tentang perjalanan Elaina. (Rasen – Tangerang, Banten)
  • Sudah lama saya mencari anime yang mirip “Kino no Tabi” yang membawa kita pada petualangan yang tak biasa dan saya menemukannya di Majo no Tabitabi. Dengan sifat MC yang tak biasa mungkin membuat banyak orang kecewa, tapi menurut saya di sanalah daya tariknya. Petualangan santai yang diselingi cerita-cerita serius bahkan sadis membuat saya selalu menunggu setiap minggunya. (Rico Edogawa – Tangerang, Banten)

2. Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu 2nd Season Part 1 – 215 Suara

(© Tatsuhei Nagatsuki, published by KADOKAWA/Re: Life in a different world starting from zero 2 Production Committee)

Setelah hadir pada 2016 lalu, kisah kesengsaraan Subaru di dunia lain dalam anime Re:Zero akhirnya kembali lagi pada tahun 2020. Sempat direncanakan untuk tayang pada April, penayangan anime ini akhirnya diundur ke bulan Juli karena efek pandemi COVID-19 yang sempat mengganggu proses produksi animenya. Meskipun begitu, anime yang dipilih sebanyak 215 suara ini berhasil menyajikan konflik yang begitu kompleks, ditambah dengan kehadiran karakter baru Echidna yang begitu misterius.

  • Saya sangat suka bagaimana Subaru harus menyelamatkan Rem dan membantu Emilia untuk meyelesaikan ujiannya. Walaupun subaru tidak kuat, tetapi dia bisa menyelesaikan masalahnya dengan pemikirannya walaupun Subaru harus mengalami penderitaan yang begitu menyakitkan. Anime ini membawa sebuah ketegangan dan kesadisan yang membuat kita merinding dan anime ini layak mendapatkan posisi anime terbaik tahun 2020. (Naufal Rizq Al-Jabar – Medan, Sumatera Utara)
  • Makin penasaran dengan perjalanannya Subaru, banyak kejadian tragis dan mengejutkan dan itu yg membuat Re:Zero pantas menyandang anime terbaik, bukan hanya di 2020 tapi salah satu anime terbaik sepanjang masa. (Rizky Jumadi – Malang, Jatim)
  • Paling favorit, karena melihat kelanjutan psikologis dan perjuangan karakter utama yang ditakdirkan mati, harus menghindari rute kematian atau hidup dengan pengorbanan. Penuh blood dan musuh yang makin menyusahkan membuat anime ini menjadi sangat menarik untuk ditungggu-tunggu. (Charles – Pekanbaru, Riau)

1. Kaguya-sama: Love is War? – 271 Suara

© Akasaka Aka / Shueisha Kaguya wants to tell the production committee© Akasaka Aka / Shueisha Kaguya-sama wa Kokusaretai production committee

Setelah finish di posisi ketiga pada polling Anime Terfavorit #Kaoreaders tahun lalu, musim kedua anime Kaguya-sama: Love is War akhirnya berhasil menjadi Anime Terfavorit 2020 versi #Kaoreaders dengan mengumpulkan 271 suara! Anime ini melanjutkan kisah cinta tapi gengsi Kaguya dan Miyuki, ditambah dengan pengembangan plot dan karakter yang semakin ciamik. Tak hanya itu, karakter Ai Hayasaka yang baru muncul di musim ini langsung berhasil menarik perhatian para penonton animenya.

  • Perkembangan hubungan antara Miyuki dan Kaguya yang tetap berlanjut meskipun genrenya romcom adalah sebuah poin plus bagi anime ini, apalagi dilengkapi dengan character development karakter sampingan yang sangat bagus dari Ishigami Yuu (bisa dianggap main character juga) dan Miko Iino yang jarang ditemukan di anime bergenre romcom lainnya. Biasanya anime romcom lain hanya menjadikan karakter laki-laki sampingan sebagai punchline saja lalu dilupakan, tetapi tidak untuk Kaguya-sama. Selain itu, komedi yang ditawarkan Kaguya-sama juga selalu sukses membuat saya tertawa terbahak-bahak. Komedinya pun tidak sekadar komedi, karena diam-diam karakter dan perkembangannya juga selalu sukses diselipkan dalam tiap komedi yang ada. (Iiharsy Tara – Daerah Istimewa Yogyakarta)
  • Cerita mulai berkembang dari season 1. Romansa di sini berkembang secara lambat, karena itu inti dari ceritanya. Terdapat suatu garis yg tidak boleh dilintasi Miyuki dan Kaguya seperti berbagi informasi pribadi, kontak fisik, obrolan informal, dll. Di sepanjang seri, kala garis yang memisahkan mereka akhirnya terlewati, kedekatan mereka semakin romantis secara sugestif. Season 2 Kaguya-sama berhasil menangkap gambaran perasaan sekali seumur hidup antara garis yang memisahkan masa muda dan kedewasaan. (Ferry Azwar – Samarinda, Kalimantan Timur)
  • Berbeda dengan Oregairu, cerita Kaguya-sama sendiri tidak sekompleks dan penuh dengan drama dengan menyajikan unsur komedi yang mengundang tawa pada setiap episode nya. Yang membuat menarik sendiri adalah sang MC, Shinomiya Kaguya serta Shirogane Miyuki. Dengan kegengsian yang tinggi membuat mereka menganggap cinta adalah perang. Yang menyatakan cinta terlebih dahulu ialah yang kalah. Banyak strategi yang mereka lakukan untuk membuat sang lawan jenis menyatakan cintanya. Tidak seperti S1 yang fokus terhadap sang MC, pada S2 menceritakan tentang tokoh baru, serta masa lalu dari karakter Tritagonis. Dan memang yang paling menarik sendiri adalah masa lalu dari Ishigami Yu, contoh dari kejamnya kehidupan sosial. Untuk mencapai keadilan, ia harus berkorban. Itulah yang Ishigami Yu lakukan. Selain itu, setiap karakter pada cerita Kaguya-sama juga mempunyai ciri khas masing-masing, Dan sampai tidak terlihat sebagai karakter sampingan. Itulah alasan mengapa anime ini menjadi terbaik yang kedua menurutku. (DNY – Sidoarjo, Jawa Timur)

The Honorable Mention

Selain menampilkan 20 Anime Terfavorit 2020 yang sudah dipilih oleh para #Kaoreaders, dalam kesempatan kali ini kami juga menampilkan beberapa judul anime yang berhasil menarik perhatian para pembaca dengan komentar yang begitu menarik. Sayangnya anime-anime ini belum berhasil menembus posisi 20 teratas. Apa saja anime-animenya?

Koisuru Asteroid – 48 Suara

© Quro Houbunsha/ Hoshizaki Earth Science Studi Club
  • Anime ini bertemakan sains dan juga ceritanya dibawakan dengan menarik yang memiliki kemasan sains. Para penonton bukan hanya menikmati jalan cerita saja, akan tetapi juga mendapat pengetahuan baru seputar astronomi, geologi, kartografi dan meteorologi. Bukan hanya itu, anime ini juga menggambarkan langit malam sesuai dengan realita sebenarnya. Selama saya menikmati banyak anime, tidak ada yang menggambarkan langit malam yang sesuai dengan keadaan sebenarnya seperti Koisuru Asteroid (Akram – Jambi, Jambi)

Great Pretender – 95 Suara

panduan anime great pretender
©WIT STUDIO/Great Pretenders
  • Great Pretender adalah anime yang luar biasa bagus. Awalnya ragu karena ini merupakan anime original dari WIT Studio, namun anime ini sukses membuat saya takjub. Grafisnya yang sangat memanjakan mata dan yang paling saya suka, plot twist-nya gila-gilaan. (Yuka – Bogor, Jawa Barat)

Sing “Yesterday” For Me (Yesterday wo Utatte) – 84 Suara

© Ani-One © Toume Kei/Shueisha-Sing ‘Yesterday’ For Me Production Committee
  • Cerita drama percintaan dalam anime Sing “Yesterday” For Me benar-benar relatable persis seperti di dunia nyata. Selain itu, cerita anime ini juga menunjukan mencari pasangan itu bukan masalah mana yang lebih baik/lebih cantik tapi masalah kecocokan. Kisah animenya juga menunjukkan keresahan pemuda yang baru menyelesaikan masa pendidikan dan juga menunjukkan secara persis bagaimana susahnya move-on dari orang yang sudah terlanjur dicintai dan bagaimana rasanya memaksakan cinta ke orang yang menolak kita. (Rezza Constantio Mahardika – Kayong Utara, Kalimantan Barat)

Arte – 41 Suara

anime arte
©️ Kei Okubo/ Core Mix, Arte Production Committee
  • Anime Arte menggambarkan perjuangan seorang gadis yang ingin bersinar melalui karyanya. Meskipun di masa itu, wanita dipandang sebelah mata, namun dia tidak menyerah untuk menggapai impiannya. Sikapnya yang tidak peduli terhadap pandangan serta perkataan sinis dari orang-orang disekitarnya menjadikan anime ini inspirasi bagi semua orang termasuk saya bahwa untuk menggapai suatu kesuksesan, dibutuhkan perjuangan serta kepribadian yang tangguh dan apabila kita gagal, jangan pernah berhenti berjuang untuk bisa mendapatkan apa yang kita inginkan. (Iqbal Palgunadi – Sumedang – Jawa Barat)

Is The Order a Rabbit? BLOOM – 70 Suara

© Koi/Gochiusa Production Committee
  • Cerita menarik, lucu, banyak makna apabila anime ini ditonton dengan serius dengan mengesampingkan konsep moe yang hanya dapat dilihat dari luar saja. Salah satu anime Slice of Life dan CGDCT (Cute Girls Doing Cute Things) terbaik yang pernah saya tonton. (Andri Farhan – Tangerang Selatan, Banten)

Inilah 20 Anime Terfavorit 2020 pilihan #Kaoreaders. Apakah Anda punya anime 2020 yang juga menjadi favorit? Sampaikan pendapat Anda di kolom komentar atau akun media sosial KAORI Nusantara!

KAORI Newsline

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses