Tapi kembali lagi karena ini adalah anime komedi juga, sering kali animasi dan efek yang disajikan ini terkadang dibumbui oleh adegan komedi. Meski begitu, adegan komedi tersebut memiliki transisi yang baik dan bahkan masih konsisten untuk menggunakan efek dan adegan yang serupa. Hal ini membuat anime ini terasa cukup alami dalam membuat alur cerita pertarungannya dan hampir tidak terasa adanya keanehan atau animasi yang tidak sesuai dalam pertarungan. Saya rasa poin yang bagus dari anime ini adalah dari sisi animasinya yang tidak setengah-setengah walau ini adalah anime komedi. Bahkan lagu tema pembuka dan penutupnya pun tidak terlalu menunjukkan bahwa ini anime komedi secara terus terang.
Bertemakan seorang yang tidak memiliki kemampuan dan kini berhasil menggapai impiannya, lagu tema pembuka dan penutupnya dapat saya bilang merupakan kombinasi yang cukup oke. Lagu tema pembukanya dinyanyikan oleh Akira Kushida, lirik dan irama musiknya mengingatkan saya pada lagu-lagu lawas yang bertemakan pahlawan atau perjuangan. lagunya cukup kental dalam membawakan perjalanan Rick yang masih berlangsung bersama teman-temannya dan aspek komedi yang ada dalam anime ini. Hanya saja saya tidak begitu menyukai lagu seperti ini, sehingga setelah beberapa episode di mana saya sudah puas dengan lawakan yang ada dalam video lagu pembukanya, saya sering kali langsung menonton isi dari anime ini.
Lain hal yang bagi lagu penutupnya, karena lagunya adalah lagu penutup yang cukup bagus pada musim panas 2024. Lagu yang dibawakan oleh Chiai Fujikawa kembali menyentuh dan menenangkan hati saya seperti lagu Tate no Yuusha yang dibawakan oleh dirinya sebelumnya. Lagu melow dan santai ini merupakan salah satu lagu penutup musiman yang saya dengarkan setiap saat karena lagu ini pas sekali untuk didengarkan setelah hari yang melelahkan.