Sword Art Online: Alicization Segera Diadaptasi Menjadi Komik

0

Bagian cerita Alicization dari seri novel ringan Sword Art Online akan segera diadaptasi menjadi komik. Hal tersebut diumumkan melalui akun Twitter Koutarou Yamada, ilustrator dari seri komik Sword Art Online: Phantom Bullet. Yamada akan kembali mengerjakan ilustrasi komik ini yang rencananya akan mulai diserialisasikan di edisi ke-51 majalah Dengeki Bunko Magazine yang terbit pada tanggal 9 Agustus 2016.

Sebelumnya, Koutarou Yamasa telah mengerjakan komik Sword Art Online: Phantom Bullet pada tahun 2014. Komik tersebut kemudian dirilis dalam format tankoubon pada tahun 2014 dan 2015. Phantom Bullet sendiri menceritakan petualangan Kirito di dalam dunia Gun Gale Online untuk menyelidiki misteri pembunuhan yang menimpa beberapa pemainnya.

Alicization merupakan bagian cerita keempat dari seri novel ringan Sword Art Online yang ditulis oleh Reiki Kawahara. Pertama kali diterbitkan pada tahun 2012, bagian cerita tersebut menceritakan Kirito yang tiba-tiba terdampar di dunia virtual Underworld dan mengalami hilang ingatan. Di dunia tersebut, Kirito berpetualang bersama Eugeo dan Alice yang merupakan penghuni dunia tersebut.

KAORI Newsline

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses